Thursday, September 19, 2013

LOGO SMP NEGERI 1 MAJENANG

ARTI LOGO SMP NEGERI 1 MAJENANG





  • Logo berbentuk daun teratai terbuka bersudut lima melambangkan pancasila sebagai dasar Negara.
  • Gambar bintang melambangkan jiwa keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT/Tuhan Yang Maha Esa serta mengedepankan pembentukan akhlak mulia dan berbudi pekerti luhur.

Wednesday, October 24, 2012

Apakah Wukuf ?

Wukuf di Arafah, Pertemuan Akbar Umat Manusia
Wukuf di Arafah merupakan salah satu rukun haji yang harus dilakukan oleh setiap jamaah agar ibadah hajinya sah, sebagaimana disabdakan oleh Nabi Muhammad SAW (Shollallahu alaihi wassalam), "al-hajju `arafah" artinya haji itu adalah Arafah. Ini mengandung makna bahwa wukuf di Arafah adalah puncak syarat sahnya ibadah haji. 

Wukuf berasal dari kata "waqafa" yang artinya "berhenti". Secara harfiah wukuf berarti berdiam diri. Wukuf di Arafah adalah berada di Arafah pada waktu antara tergelincirnya matahari (tengah hari) tanggal 9 Dzulhijah sampai matahari terbenam dengan berpakaian ihram.

Thursday, October 18, 2012

Download Materi Pelajaran (Power Point)

  1. Download Materi Pelajaran IPS Geografi Kelas VII    Semester I dan II  :
a. Dampak Tenaga Endogen Terhadap Kehidupan, Download di Sini...
b. Hasil dari Proses Vulkanisme dan Seisme, Download di Sini...
c. Bentuk Muka Bumi dari Bentuk Patahan dan Lipatan, Download di Sini...
d. Dasar - dasar ILmu Geografi , Download di Sini...
e. Keragaman Bentuk Muka Bumi , Download di Sini...
fPeta, Atlas, Globe , Download di Sini...
g. Pembagian Wilayah Iklim, Download di Sini..
h. Atmosfer (Bagian I), Download di Sini... 
i.  Atmosfer- Angin (Bagian II), Download di Sini... 
j.  Kelembaban Udara, Awan, dan Hujan, Download di Sini...
k. Hidrosfer- Sungai, Download di Sini...
l. Hidrosfer- Perairan Laut, Download di Sini... 
m. Hidrosfer- Danau, Download di Sini... 







Saturday, September 22, 2012

HUKUM AQIQAH


Assalamu’alaykum ustadz. Ana mau tanya, ada seorang anak yang sudah baligh, yang dulunya anak tersebut oleh orang tuanya belum diaqiqahi, kemudian setelah baligh orang tuanya ingin mengaqiqahi. Apakah hal ini diperbolehkan dalam syariat Islam? Kemudian apakah hukumnya wajib bagi orang tua untuk mengaqiqahi anaknya? Jazaakallahu khairan ustadz…
Wachid M.A.I
Alamat: Cangkringan, Sleman, DIY
Email: gusxxxx@yahoo.co.id
Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal menjawab:
Segala puji bagi Allah, Rabb semesta alam. Shalawat dan salam kepada Nabi kita Muhammad, keluarga, para sahabat dan orang-orang yang meniti jalan mereka hingga akhir zaman.
Mengenai permasalahan ini, kita bisa mengambil pelajaran dari dua fatwa Syaikh Muhammad bin Sholih Al ‘Utsaimin berikut dalam Liqo-at Al Bab Al Maftuh. Semoga bermanfaat.
[Pertama]
Soal:
Ada seorang ayah yang memiliki sepuluh anak perempuan dan mereka semua belum diaqiqohi, namun sekarang mereka sudah berkeluarga. Apa yang mesti dilakukan oleh anak-anaknya? Apa sebenarnya hukum aqiqah?Apakah betul apabila seorang anak tidak diaqiqohi, maka ia tidak akan memberi syafaat pada orang tuanya?

Thursday, September 20, 2012

10 PERMINTAAN SYAITAN


Ceritanya Rasulullah sedang berbicara kepada iblis dan bertanya apa saja permintaan iblis yang sampai saat ini dikabulkan Allah SWT. Ada 10 permintaan iblis yang dikabulkan Allah .. Apa saja?
Nabi Muhammad : Berapa hal yang kau pinta dari Tuhanmu?
Syetan : 10 macam
Nabi muhammad : Apa saja?
Syaitan :
1. Aku minta agar Allah membiarkan aku berbagi dalam harta dan anak manusia, Allah mengizinkan.
Allah berfirman : “Berbagilah dengan manusia dalam harta dan anak. dan janjikanlah mereka”, tidaklah janji syaitan kecuali tipuan.” (QS Al-Isra :64)
Harta yang tidak dizakatkan, aku makan darinya. Aku juga makan dari makanan haram dan yang bercampur dengan riba, aku juga makan dari makanan yang tidak dibacakan nama Allah.
2. Aku minta agar Allah membiarkan aku ikut bersama dengan orang yang berhubungan dengan isterinya tanpa berlindung dengan Allah, maka syaitan ikut bersamanya dan anak yang dilahirkan akan sangat patuh kepada syaitan.

TIPS MEMILIH POM BENSIN DAN MENGISI BENSIN YANG BENAR

Berikut ini saya berikan tips buat isi di Pom Bensin yang bagus:

1. LEBIH BAIK ISI DI POM BENSIN PERTAMINA KODE 31 atau (Angka Kedua 1)
Tiap pom bensin memiliki kode depan masing-masing..dimana anda bisa mengetahuinya ?

Berikut ini saya berikan tips buat isi di Pom Bensin yang bagus:

Pernah memperhatikan plang nama besar saat menuju ke SPBU? Di wilayah Jakarta dan sekitarnya tertera huruf 31.XXXXX atau 34.XXXXX. itu bukan kode buntut. Huruf awal pertama menandakan kode wilayah . Sedang angka kedua mengandung arti kepemilikan.

Kepala 3 berarti SPBU berdomisili di Jakarta Jawa Barat, Banten dan sekitarnya. Kalo kepala 5 kayaknya Surabaya.
Digit kedua, jika angka 1 berarti kepemilikan Pertamina sendiri. Sedangkan angka 4 berarti kepemilikan swasta atau dealer..jadi yang penting angka keduanya 1 gak masalah berapapun angka pertamanya karena itu kode wilayah .

Saturday, August 18, 2012

Haruskah Takbiran Sepanjang Malam ?

Disyariatkan untuk bertakbir sebagaimana Allah berfirman :
Artinya : “..dan supaya mereka menyebut nama Allah pada hari yang telah ditentukan…” [Qs. Al-Hajj : 28]
Artinya : “.. Dan hendaklah kamu mencukupkan bilangannya dan hendaklah kamu mengagungkan Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu,..” [Qs. Al-Baqarah :185]

Thursday, August 16, 2012

Kisah Detik-Detik Wafatnya Rasul


Diriwayatkan bahwa surah AI-Maidah ayat 3 diturunkan pada waktu sesudah ashar yaitu pada hari Jumat di padang Arafah pada musim haji terakhir [Wada].

Pada masa itu Rasulullah s.a.w. berada di Arafah di atas unta. Ketika ayat ini turun Rasulullah s.a.w. tidak begitu jelas menangkap isi dan makna yang terkandung dalam ayat tersebut. Kemudian Rasulullah s.a.w. bersandar pada unta beliau, dan unta beliau pun duduk perlahan-lahan.


Mengapa Terkadang Kita Shalat Jalan Terus Maksiat Juga


Dalam fiqh Islam, rukun shalat merupakan salah satu ketentuan sarat sahnya sholat seseorang, artinya bila bacaannya benar maka shalatnya sah, tidak perlu ia tahu arti bacaannya. Namun demikian tentu saja shalat yang berkualitas dan khusu’ dibarengi dengan tahu dan mengerti dari bacaan itu sendiri. Dengan demikian ia akan jauh lebih khusu’ dengan memahami bacaannya, dibanding dengan asal ucap tanpa tahu artinya, padahal sholat itu sendiri merupakan dialog dengan Allah SWT, berupa pengakuan seorang hamba, pujian dan do’a.

Saturday, August 11, 2012

Suasana Ramadan Dan Idul Fitri di Zaman Rasul

Bulan Ramadhan tahun ke-2 Hijriyyah, Nabi SAW dan para shahabat untuk pertama kali melaksanakan kewajiban puasa fardlu. Pada tahun yang sama, Nabi SAW dan kaum Muslim menunaikan zakat fitrah dan mengerjakan shalat Idul Fitri untuk yang pertama kali.

Friday, August 10, 2012

Mengapa Mencium Hajar Aswad ?

Hajar Aswad maknanya adalah batu hitam. Batu itu kini ada di salah satu sudut Ka`bah yang mulia yaitu di sebelah tenggara dan menjadi tempat start dan finish untuk melakukan ibadah tawaf di sekeliling Ka`bah.
Dinamakan juga Hajar As`ad, diletakkan dalam bingkai dan pada posisi 1,5 meter dari atas permukaan tanah. Batu yang berbentuk telur dengan warna hitam kemerah-merahan. Di dalamnya ada titik-titik merah campur kuning sebanyak 30 buah. Dibingkai dengan perak setebal 10 cm buatan Abdullah bin Zubair, seorang shahabat Rasulullah SAW.

Sunday, August 5, 2012

Benarkah Lailatul Qadar itu ada ? (2)


Berikut ini, kami ketengahkan sebuah karya tulis perihal beberapa kesalahan yang dilakukan oleh sebagian kaum muslimin berkaitan dengan Lailatul Qadar. Makalah yang ditulis oleh Syaikh Masyhur bin Hasan, kami terjemahkan dari Al-Ashalah, Edisi 3/15 Sya’ban 1413 H halaman 76-78. Semoga bermanfaat dan sebagai peringatan bagi kami serta segenap kaum muslimin. (Redaksi).

Saturday, August 4, 2012

Benarkah Lailatul Qadar itu Ada ? (1)

Malam Lailatul Qadar adalah malam mulia yang nilainya lebih baik daripada 1.000 bulan (30.000x malam biasa):
“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Qur’an) pada malam kemuliaan.
Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu?
Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan.
Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.” [QS Al Qadar: 1 - 5]

Thursday, August 2, 2012

Sang Penemu Nilon Tewas Karena Racun Sianida


MUNGKIN Anda sudah tidak merasa asing lagi dengan materi yang terbuat dari benang nilon. Kaus kaki, benang jahit, benang penjahit operasi, dan setoking merupakan contoh produk-produk industri yang terbuat dari serat nilon. Akan tetapi, tahukah Anda terbuat dari materi apakah serat nilon tersebut dan siapakah yang mengembangkannya?

Temukan Polaroid Berkat Rengekan Anak

SEBELUM hadirnya kamera digital dewasa ini, penemuan dalam bidang fotografi yang begitu fenomenal pada abad ke-20 adalah munculnya sistem fotografi instan dengan menggunakan kamera polaroid. Kamera instan yang mampu menghasilkan cetakan objek gambar dalam waktu tidak lebih dari 10 detik ini sangat digemari oleh masyarakat karena kepraktisannya. Tahukah Anda siapa orang yang berjasa menemukan dan mengembangkan kamera polaroid?

Tuesday, July 31, 2012

Bisakah kita merasakan putaran bumi?

Apakah kita pernah dapat merasakan putaran bumi? Dapatkah hewan lain atau makhluk merasa berputar atau bereaksi untuk itu? Mengapa kita tidak  pusing?
 
Pada khatulistiwa, Bumi berputar pada 1000 mil per jam  di sekitar porosnya dan bergerak pada 67.000 mil per jam mengelilingi matahari. Dengan semua gerakan ini, Anda mengharapkan untuk merasakan sesuatu, kan? Nah kita tidak merasakan apa-apa karena semua gerakan hampir sepenuhnya konstan.

Benarkah Tarawih Itu Bid'ah ?


Secara umum, shalat pada malam hari, setelah waktu shalat Isya sampai waktu shalat Shubuh, disebut qiyamul lail. Dalam Al-Qur`an Al-Karim, Allah Subhânahu wa Ta’âlâ berfirman,
يَا أَيُّهَا الْمُزَّمِّلُ. قُمِ اللَّيْلَ إِلَّا قَلِيلًا. نِصْفَهُ أَوِ انْقُصْ مِنْهُ قَلِيلًا. أَوْ زِدْ عَلَيْهِ وَرَتِّلِ الْقُرْآنَ تَرْتِيلًا .
“Wahai orang yang berselimut (Muhammad), bangunlah (untuk mengerjakan shalat) pada malam hari, kecuali sedikit (dari malam itu), (yaitu) seperduanya atau kurangilah sedikit dari seperdua itu, atau lebih dari seperdua itu. Dan bacalah Al-Qur`ân itu dengan perlahan-lahan.” [Al-Muzzammil: 1-4]

Sunday, July 29, 2012

Fakta Al Quran, Yahudi Lebih Cerdas Dari Umat Lain

Artikel Dr Stephen Carr Leon patut menjadi renungan bersama. Stephen menulis dari pengamatan langsung. Setelah berada 3 tahun di Israel karena menjalani housemanship dibeberapa rumah sakit di sana. Dirinya melihat ada beberapa hal yang menarik yang dapat ditarik sebagai bahan tesisnya, yaitu, “Mengapa Yahudi Pintar?”Ketika tahun kedua, akhir bulan Desember 1980, Stephen sedang menghitung hari untuk pulang ke California, terlintas di benaknya, apa sebabnya Yahudi begitu pintar? Kenapa tuhan memberi kelebihan kepada mereka? Apakah ini suatu kebetulan? Atau hasil usaha sendiri?Maka Stephen tergerak membuat tesis untuk Phd-nya. Sekadar untuk Anda ketahui, tesis ini memakan waktu hampir delapan tahun. Karena harus mengumpulkan data-data yang setepat mungkin.

Saturday, July 28, 2012

Sejarah Puasa Ramadan (Ramadan History)

Sebelum mewajibkan puasa Ramadhan bagi kaum Muslimin tahun ke-2 hijriyah, Allah SWT telah mensyariatkan puasa kepada para nabi terdahulu.
Menurut Ibnu Jarir Al-Thabari, syariat puasa pertama diterima oleh Nabi Nuh AS setelah beliau dan kaumnya diselamatkan oleh Allah SWT dari banjir bandang. Nabi Daud AS melanjutkan tradisi puasa dengan cara sehari puasa dan sehari berbuka.

Friday, July 27, 2012

Apabila Merasa Kentut Waktu Sholat ?

Sahkah shalat, apabila kita merasakan ada sesuatu di dubur, kita berpikir itu kentut yang kecil namun kita tidak yakin, dan cuma terasa saat shalat?

Jawaban jika ragu keluar kentut atau tidak: 

Sunday, June 24, 2012

PETA

Peta atau yang lebih dikenal dalam bahasa Inggris disebut map berawal dari kata Yunani; mappa yang artinya taplak atau kain penutup meja. Bangsa Babilonia sekitar 2300 SM telah mengenal peta dengan adanya bukti sejarah berupa peta yang terbuat dari lempengan tanah liat. Peta adalah hasil peradaban manusia sejak 5000 tahun yang lalu, hingga kini masih tersimpan di museum dalam bentuk lempengan tanah dari zaman Yunani kuno atau digambar pada daun papyrus di Mesir kuno yang umumnya menggambarkan lingkungan sekitarnya.

Sultan Hamid II, Orang yang Merancang Simbol Burung Garuda


          Sepanjang orang Indonesia, siapa tak kenal burung Garuda berkalung perisai yang merangkum lima sila (Pancasila). Tapi orang Indonesia mana sajakah yang tahu, siapa pembuat lambang negara itu dulu?
Dia adalah Sultan Hamid II, yang terlahir dengan nama Syarif Abdul Hamid Alkadrie, putra sulung Sultan Pontianak; Sultan Syarif Muhammad Alkadrie. Lahir di Pontianak tanggal 12 Juli 1913.
Dalam tubuhnya mengalir darah Indonesia, Arab –walau pernah diurus ibu asuh berkebangsaan Inggris. Istri beliau seorang perempuan Belanda yang kemudian melahirkan dua anak –keduanya sekarang di Negeri Belanda.

Proses Pembangunan Patung Liberty

Liberty Enlightening the World, lebih dikenal dengan nama Statue of Liberty atau Patung Liberty dalam bahasa Indonesia, adalah suatu patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, di muara Sungai Hudson di New York Harbor, Amerika Serikat. Patung ini dihadiahkan Perancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan merupakan suatu simbol selamat datang untuk pengunjung, imigran dan orang Amerika yang kembali.

Blue Marlin, Kapal Angkut Super Besar di Dunia





Blue Marlin merupakan kapal angkut luar biasa, kapal ini mampu mengangkut 22 kapal yang masing masing memiliki bobot 3000 ton.

Blue Marlin merupakan kapal raksasa yang digunakan untuk mengangkut barang yang ukurannya cukup besar. Blue Marlin mampu mengangkut barang hingga 75 ribu ton.

Tuesday, September 13, 2011

Cara lain menghaluskan Wajah dengan Photoshop

Sekarang saya mau coba dengan cara lain menghilangkan jerawat atau menghaluskan muka tanpa meng clone ataupun healing.. tapi dengan blur filter.
Buka foto yang mau dihaluskan wajahnya..

Mengubah Background photo dengan Extract

Tutorial photoshop kali ini tentang bagaimana cara memisahkan Objek dengan background nya.. sebenernya ada banyak cara sih.. tutorial sebelum-sebelum nya juga udah pernah dibahas kok.. Tapi kali ini saya coba pake cara EXTRACT…
Langsung aja deh yaa ..

Monday, September 12, 2011

Cara Memasukan Foto Cinta Laura ke dalam Template

Tutorial photoshop yang sekarang saya pilih gimana cara masukin foto ke dalam template.. saya pilih karena banyak yang tanya..
Ada email ke saya katanya pengen tau cara masukin foto ke dalam template yang udah ada.. gambar template nya yang ini

Membuat Efek Photo Booth pada Foto Krisdayanti

Sekarang saya mau pake foto Krisdayanti untuk tutorial photoshop efek Photo booth.. harusnya sih foto yang sejenis dan beda-beda mimik mukanya.. pasti lebih oke.. tapi karena saya gak ada foto yang kayak gitu jadinya pake Foto Krisdayanti aja .. mumpung lagi rame di tipi-tipi…
Buka dokumen baru ukuran 4 inch x 20 inch .. kalo centimeter terlalu kecil soalnya.. :)

Link-link di Ilmuphotoshop yang mungkin berguna

Banyak yang minta kesaya untuk dibikinin tutorial dari Teori terus baru masuk ke tutorialnya.. padahal saya udah bikin itu sebelum saya bikin tutorial aplikasi.
Ketauan pada males nyari yah.. tinggal nyari di web ilmuphotoshop aja pada males.. apalagi disuruh nulis tutorial :P … hehehe..
Ternyata gak kerasa saya udah posting banyak banget tutorial photoshop .. Ini saya sudah rangkum jadi satu halaman..
Yang udah langganan tutorial lewat email, postingan ini akan nyampe juga kok nanti ke email.. jadi kalo nyari tutorial yang dibutuhin gak susah..

Membuat Brush Bubble (gelembung Sabun) dengan Adobe Photoshop

Udah lama gak posting tutorial photoshop nih .. maklum aja, kesibukan merajalela :p .. sekarang mumpung sempet bikin tutorial photoshop, yaa saya bikin aja daripada waktu nya abis gak puguh.. tul gak.. tul gak ?
Banyak permintaan tentang cara membuat brush ke email.. ya udah sekarang saya buatin photoshop tutorial nya.. agak panjang sih.. tapi gak terlalu susah kok.. nanti temen-temen bisa kreasiin lagi , saya percaya temen-temen orang kreatif semua, mungkin jadinya malah lebih bagus nanti..
Oia .. Besok Final Piala AFF.. jangan lupa tetep dukung TIM Sepak Bola Indonesia kita tercinta.. kalah menang biasa.. yang penting harus Sportif, ya gak ? mendingan menang tapi sportif daripada kalah tapi tidak sportif… ya iya lah … :P

Cara Menggunakan Brush Bubble ( gelembung sabun )

Pada postingan cara membuat brush bubble atau brush gelembung sabun sebelum postingan ini.. gak dibahas cara pake nya.. hehehe.. sengaja.. biar banyak postingan nya :p
ya udah langsung aja..
Buka foto yang mau dibuat bergelembung..

Membuat Patung David Beckham dari Photo


Tutorial Photoshop sekarang tentang bagaimana membuat Patung David Beckham yang berasal dari sebuah Foto.. Foto nya David Beckham tentunya… masa fotonya Tukul :p
Pertama buka foto David Beckham yang original..

Membuat Pop Art Image

Kemaren-kemaren banyak pesen ke facebook dan email saya yang minta dibuatin tutorial POP ART… setelah menimbang dan memutuskan akhirnya saya buatin juga deh tutorial pop art nya pake adobe photoshop tentunya Photoshop CS 3 lagi.. hehehe..
langsung aja ..
Buka gambar / foto atau Image yang akan dibuat pop art..

Photoshop Untuk Usaha – Cara Menempelkan Baju hasil design ke model

Saya akan kasih contoh adobe photoshop yang digunakan untuk usaha… banyak banget jenis usaha yang melibatkan photoshop.. menurut saya sih, semua usaha butuh photoshop hehehehe.. contohnya: pembuatan brosur, Iklan di jalan-jalan, pembuatan packaging suatu produk, photography (jelas ini mah) dan lain-lain…
Ada request tentang bagaimana cara menempelkan baju jualan nya ke seorang model dan nanti bisa digunakan sebagai alat marketing supaya produknya lebih menarik. Ini biasanya untuk jualan di facebook nih hehehe.. karena saya udah kasih tutorial cara buatnya.. jangan nge-Wall atau promosi di facebook saya lagi yah… :D awass lho!

Photography Effect : Membuat Efek Keren Lagi dalam 1 menit

Membuat efek-efek buat foto sebenernya gak susah.. saya nemu membuat efek dari foto yang keliatan nya biasa menjadi foto yang lumayan keren.. hanya dengan 1 menit sajah.. beneran !
Oia… Sekali lagi… saya pake adobe photoshop CS 3 yah… jadi jangan ada yang nanya lagi yah.. saya pake photoshop versi berapa :)
Langsung aja tanpa basa basi …
Buka foto yang mau diedit..

Thursday, November 18, 2010

Si Dony yang kelewaaat pinteeer....


Suatu hari yang sangat terik, timbullah niat si Dony untuk mengambil kelapa muda di belakang rumahnya buat memanjakan tenggorokannya yang sudah lama terasa kering. Sejenak dipandangnyalah batang kelapa itu.

Toilet Wanita Di Pesawat Terbang

Seorang pria yang sedang mengadakan perjalanan ke Eropa dengan pesawat terbang tiba-tiba ingin buang air. Akan tetapi setiap kali ia pergi ke toilet, selalu saja toilet itu terisi.

Seorang pramugari melihat keadaan ini, ia lalu menganjurkan pria tadi untuk menggunakan toliet wanita dengan catatan tidak menekan tombol-tombol yang ada di dekat toliet tersebut. Ternyata tombol-tombol itu memang ada didekat tissue, pada tombol-tombol itu tertulis huruf "WW" … "WA" … "PP" … "ATR" ...